Sukabumi - Sejumlah instansi melakukan kegiatan bersih-bersih di sekitar Ruang Terbuka Hijau (RTH) Pantai Citepus Palabuhanratu, Selasa (25/4/23).
Kegiatan dipimpin Kapolres Sukabumi, AKBP Maruly Pardede, yang berkolaborasi dengan Dinas Pariwisata, Dinas Perhubungan, KNPI, Balawista, OKP, dan unsur lainnya.
" Kegiatan ini mudah-mudahan menjadi contoh bagi para wisatawan agar bisa menjaga kebersihan pantai, " ujarnya.
Hal senada diungkapkan Sekretaris Dinas Pariwisata Kabupaten Sukabumi saudara Wawan yang menginginkan kebersihan pantai
“Kami ingin tempat ini tetap terjaga kebersihannya, ” ungkap Sekretaris Dinas Pariwisata Kabupaten Sukabumi, Wawan.
Dalam kesempatan itu, Wawan mengajak pengunjung untuk ikut menjaga kebersihan sekitar tempat tersebut.
Baca juga:
Polda Jabar Sapa Pemudik Lebaran 2022
|
“Upayakan agar tidak membuang sampah sembarangan. Kalau tempat sampah penuh, bisa dicari tempat sementara atau minta petunjuk ke petugas yang berjaga, ” tandasnya